Saturday, 8 March 2014

~LOVE~

CINTA MENURUT PANDANGAN PSIKOLOGI
TEORI YANG MENJELASKAN CINTA! :)
Liking and Loving
Ternyata cinta itu punya 3 unsur yaitu keterikatan (attachment), kepedulian (caring), dan keintiman (intimacy).
Keterikatan maksudnya kebutuhan untk menerima perhatian dan kontak fisik dengan orang lain.
Kalo kepedulian itu kemampuan yang dimiliki untuk menghargai dan memberikan kebahagian kepada orang lain.
KEINTIMAN…! Gua yakin otak lu pada ambigu semua. Iya, pas gue baca juga rada ambigu sih, cuma maksudnya di sini keintiman itu mengacu pada kebutuhan untuk berbagi pikiran, keinginan, dan perasaan dengan orang lain.
note: pas gua baca sampe sini, gua pikir berarti apa yang kita rasakan ke sahabat itu udah termasuk cinta dong? oke gue tau konteksnya lain di sini…
lanjut~ teori kedua
Love vs Lust
Cinta itu ternyata dibedain jadi 2 yaitu compassionate love dan passionate love. 
Compassionate love ditandai dengan adanya saling keterikatan, saling menghormati, menghargai, kepedulian, dan kepercayaan.
Kalo passionate love ditandai dengan emosi yang intens, daya tarik seksual, kecemasan, dan afeksi.
Passionate love itu bersifat fana dan itu karena fungsi fisiologis manusia. Contohnya pas kalian merasa senang dan semangat (atau bergairah?) kalo liat cogan atau cewek cantik.
Cinta itu ideal kalo bisa gabungin rasa kenyamanan dan kasih sayang dengan gairah itu sendiri *wew
Teori ketiga!
The Color Wheel
Loh? Kok pake roda warna segala? Iya, gua juga gangerti sebenernya kalo udah nyampe sini. Tapi udah gue rangkum beberapa dan kombinasi warna yang ada di sini gue ilangin saking gak ngertinya. Jadi gue gak ngerti mau dinamain apa teori yang satu ini.
Intinya the color wheels itu teori yang menggunakan roda warna sebagai ilustrasi abstrak mengenai perasaan cinta.
Dari warna-warna tersebut, dirangkum 3 warna pokok yaitu:
Eros: rasa cinta kepada seseorang yang dianggap paling ideal
Ludos: cinta sebagai permainan
Storge: cinta sebatas persahabatan
Layaknya RGB dan CMYK (pindah ke photoshop nih kayaknya), warna-warna tersebut punya arti lain kalo dicampurin, campurannya adalah sebagai berikut
Eros + Ludos = Mania (obsessive love)
Ludos + Storge = Pragme (practical love)
Eros + Storge = Agape (selfless love)
oke. Teori terakhir
Teori Segitiga
tbh, ini lebih ribet dari pada the color wheels dan gue lebih parah gak ngertinya. Meskipun itu ada beberapa bagian dari materi ini yang masih gue ngerti dikit dan kengertian gue itu gue rangkum lagi (oke pasti lu gatau gua ngomong apaan)
Menurut ahli yang membuat teori ini, cinta memiliki 3 komponen utama yaitu :
Keintiman = rasa ketertarikan dan pendekatan
Passion = cinta romantis dan gairah seksual
Komitmen = keputusan untuk tetap bersama pasangan dalam waktu yang panjang
Sama seperti the color wheels, tiga komponen ini juga bisa di gabungkan atau dikombinasikan. Kombinasinya adalah….
intimacy + passion + commitment = consummate love (ini cinta yang perfect)
intimacy + passion = romantic love (um… gak ngerti mau di komen apanya)
passion + commitment = fatuous love (gatau deh tapi kalo penggabungannya passion sama komitmen kok gua kepikirnya kayak kawin kontrak?)
commitment + intimacy = companionate love (ini kayak jomblo yang punya sahabat beda jenis, terus ngebet banget taken)
intimacy = liking
passion = infatuation
commitment = empty love
Lengkapnya buka Dunia Psikologi: LOVE
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment