Sunday, 2 February 2014

Recipe: Black Forest Caramel Cake Cream

Black+Forest+Torte1 Resep Black Forest Lembut
Bahan Cake:
- 150 gram gula pasir
- 125 gran margarin
- 75 gram tepung terigu protein sedang
- 25 gram coklat bubuk
- 15 gram susu bubuk
- 10 kuning telur
- 4 putih telur
- 1 sendok teh coklat pasta
- 1/2 sendok teh baking powder
Bahan Cream Caramel :
- 200 ml air es
- 200 ml susu cair hangat
- 100 gram krim bubuk
- 100 gram milk cooking chocolate, potong-potong
- 75 gram gula pasir
- 25 gram tepung maizena
- 5 lembar gelatin, rendam, peras
- 2 kuning telur, kocok lepas
- 1/4 sendok teh garam
Bahan Isi :
- 200 gram dark cherry, belah dua
Bahan Sirup (aduk rata) :
- 2 sendok makan rhum
- 1 sendok makan gula pasir
- 1 sendok makan air panas
Bahan Toping :
- 150 gram dark cooking chocolate, serut lebar
Cara Membuat :
  • Pertama-tama oleskan margarin pada 2 buah loyang dengan diameter 22 cm dan tinggi 3 cm, setelah itu alasi dengan kertas roti, lalu sisihkan.
  • Untuk membuat cake, kocok telur dan gula pasir hingga mengembang, lalu masukkan tepung terigu, susu bubuk, coklat bubuk, dan baking powder sambil diayak dan diaduk hingga rata.
  • Panaskan  margarin hingga meleleh, lalu tambahkan coklat pasta, aduk rata, dan tuang sedikit-sedikit ke dalam kocokan telur sambil diaduk secara perlahan-lahan.
  • Kemudian tuang ke dalam loyang yang telah dilapisi kertas roti, masukkan ke dalam oven selama 25 menit dengan suhu 190 derajat Celcius hingga matang.
  • Untuk membuat cream caramel, kocok krim bubuk dan air es hingga setengah mengembang, setelah itu dinginkan dalam lemari es.
  • Gosongkan gula pasir, lalu masukkan susu cair, dan aduk hingga larut, angkat. Aduk rata campuran susu, maizena, dan garam, kemudian rebus sambil diaduk diatas api dengan suhu sedang, hingga mengental. Tambahkan milk cooking chocolate, aduk hingga larut, matikan api. Setelah itu masukkan kuning telur, aduk hingga rata, lalu nyalakan api, masak lagi sambil diaduk hingga matang. Tambahkan galatin, aduk hingga larut, angkat.
  • Tuang sedikit-sedikit ke dalam kocokan krim sambil dikocok perlahan-lahan.
  • Setelah itu ambil selembar cake, oleskan dengan bahan sirup, kemudian oles dengan cream caramel. Tata dark cherry diatas, tutup dengan cake, lalu oles dengan bahan sirup, tutup seluruh permukaan cake dengan sisa cream. Lalu dinginkan ke dalam lemari es.
  • Tutup seluruh permukaan cake dengan serutan dark cooking chocolate.
  • Black Forest Caramel Cream siap untuk dihidangkan.

source: likethisya.com
Comments
0 Comments

No comments:

Post a Comment